Pengertian dari hiperemesis gravidarum adalah muntah yang terjadi sampai umur kehamilan 20 minggu dimana segala apa yang dimakan dan diminum dimuntahkan sehingga mempengaruhi keadaan umum dan pekerjaan sehari-hari,berat badan menurun,dehidrasi,terdapat aseton dalam urine,bukan karena penyakit seperti appendisitis,pielitis dan sebagainya.
Apa penyebab dari hiperemesis gravidarum? penyebab utamanya belum diketahui secara pasti. Perubahan-perubahan anatomik pada otak,jantung,hati dan susunan saraf disebabkan oleh kekurangan vitamin serta zat-zat lain akibat inanisi. Perasaan mual adalah akibat dari meningkatnya kadar estrogen,oleh karena keluhan ini terjadi pada trimester pertama. Pengaruh psikologik hormon estrogen ini tidak jelas,mungkin berasal dari sistem saraf pusat atau akibat berkurangnya pengosongan lambung. Penyesuaian terjadi pada kebanyakan wanita hamil,meskipun demikian mual dan muntah dapat berlangsung berbulan-bulan.
Beberapa faktor yang telah ditemukan yaitu :
1. Faktor presdisposisi yang sering dikemukakan adalah primi gravida, mola hidatidosa dan kesehatan ganda.
2. Masuknya vili khorialis dalam sirkulasi material dan perubahan metabolic akibat hamil serta resistensi yang menurun dari pihak ibu terhadap perubahan,ini merupakan faktor organik.
3. Alergi sebagai salah satu respon dari jaringan ibu terhadap anak.
4. Faktor psikologi memegang peranan penting pada penyakit ini,rumah tangga retak,kehilangan pekerjaan,takut terhadap kehamilan dan persalinan. Takut terhadap tanggung jawab sebagai ibu.
Tanda dan Gejala
Hiperemesis Gravidarum menurut berat ringannya dapat dibagi kedalam 3 tingkatan.
1. Tingkat Pertama
Mual terus menerus yang mempengaruhi keadaan umum penderita,ibu merasa lemah,nafsu makan tidak ada,berat badan menurun dan merasa nyeri pada epigastrium,nadi meningkat sekitar 100/menit,tekanan darah sistolik menurun,turgor kulit mengurang,lidah mengering dan mata cekung.
2. Tingkat Kedua
Penderita tampak lebih lemah dan apatis,turgor kulit lemah mengurang,lidah mengering dan nampak kotor,nadi kecil dan cepat,suhu kadang-kadang naik dan mata sedikit ikteris,berat badan turun dan mata menjadi cekung,tensi turun,hemokonsentrasi,oliguria dan kontasipasi. Aseton tercium dalam hawa pernafasan karena mempunyai aroma yang khas dan dapat pula ditemukan dalam kencing.
3. Tingkat Ketiga
Keadaan umum lebih parah,muntah keadaan umum lebih parah,muntah henti,kesadaran menurun dari somnolen sampai koma,nadi kecil dan cepat,suhu meningkat tensi menurun,komplikasi fatal terjadi pada susunan saraf yang dikenal sebagai ensafalopati werniele,dengan gejala nistagmus,dipolpia dan perubahan mental. Keadaan ini adalah akibat sangat kekurangan zat makanan termasuk vitamin B kompleks timbulnya ikterus menunjukan payah hati.
Cara Pencegahan
1. Menggunakan Obat
Sedativa yang sering diberikan adalah phenobarbital,vitamin yang dianjurkan adalah vitamin B1 dan B6. Anti histamika juga dianjurkan seperti dramamin,ovamin pada keadaan lebih kuat dierbikan antimetik seperti disklomin hidrokhloride atau khlorpromasin.
2. Menggunakan Isolasi
Penderita disendirikan dalam kamar yang tenang tetapi cerah dan udara yang segar. Catat cairan yang keluar dan masuk. Hanya dokter dan perawat yang boleh masuk kedalam kamar penderita sampai muntah berhenti dan penderita mau makan, tidak diberikan makan atau minum selama 24 jam. Kadang-kadang isolasi saja gejala-gejala akan berkurang tanpa pengobatan.
3. Menggunakan Terapi Psikologik
Perlu diyakinkan kepada penderita bahwa penyakit dapat disembuhkan,dihilangkan rasa takut oleh karena kehamilan, kurangi pekerjaan serta menghilangkan masalah dan konflik yang kiranya dapat menjadi latar belakang penyakit ini.
4. Menggunakan Cairan Parental
Berikan cairan parental yang cukup elektrolit,karbohidrat dan protein dengan glukose 5% dalam cairan garam fisiologik sebanyak 2-3 liter sehari. Bila perlu ditambah kalium dan vitamin khususnya vitamin B kompleks dan vitamin C apabila ada kekurangan protein dapat pula diberikan asam amino secara intravena.
Mungkin itu yang dapat saya bagikan kepada para pembaca setia bloger semoga bermanfaat.